Diberdayakan oleh Blogger.

Jumat, 14 November 2008

Tidak Ada Yang "Tidak Bisa"


Tidak ada kata "tidak bisa" bila kita berani melangkah dan mencoba. Kita bisa belajar salah satunya dari pria di gambar tersebut. Andaikata dia tidak bekerja sekalipun, pasti anda dan saya bisa memaklumi karena melihat kondisi fisiknya.

Tapi hebatnya dalam dirinya tidak ada kata "tidak bisa". Bila dia boleh hidup, itu berarti dia diciptakan untuk melakukan sesuatu yang berguna. Maka hasilnya seperti yang anda lihat.

Lalu bagaimana anda dan saya? Masihkah kita menyalahkan keadaan dan lingkungan atau apapun di sekitar kita sebagai alasan kita tidak maksimal melakukan usaha dan pekerjaan kita? Kondisi ekonomi boleh mengguncang dunia usaha, tetapi jangan biarkan mematikan nilai ekonomi dalam diri kita. Semoga pria ini bisa membantu memacu semangat kita dalam bekerja, menjalankan, serta melanjutkan bisnis kita.

Andaikan kita sedang mengalami masa sulit dalam pekerjaan, mari terus berjuang. Ingat! Tidak ada yang tidak bisa bila kita mau dan bersungguh-sungguh melakukannya. Sukses untuk Anda.

Previous
Next Post »

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.